Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Blogger Jateng

Perbedaan TQM dengan Metode Manajemen Lainnya

 Menurut Fandy dan Anastasia (2003:10), terdapat beberapa perbedaan antara TQM dengan metode manajemen lainnya, di antaranya:

1. Asal intelektualnya

Sebagian besar teori dan teknik manajemen berasal dari ilmu-ilmu sosial. Sedangkan inti dari TQM adalah pengendalian proses statistika yang didasarkan pada sampling dan analisis varian

2. Sumber inovasinya

Sebagian besar ide dan teknik manajemen berasal dari sekolah bisnis dan perusahaan konsultan manajemen terkemuka. Sedangkan TQM sebagian besar dihasilkan oleh para insinyur teknik industri dan ahli fisika

3. Asal negara kelahirannya

Sebagian besar konsep dan teknik dalam manajemen berasal dari Amerika Serikat dan tersebar ke seluruh dunia. TQM juga berasal dari Amerika Serikat, akan tetapi lebih banyak dikembangkan di Jepang

4. Proses diseminasi (penyebaran)

Sebagian besar penyebaran manajemen bersifat hierarkis: dari perusahaan industri terkemuka kemudian menyebar ke perusahaan-perusahaan yang lebih kecil dan kurang menonjol, dan juga top down: dari manajemen puncak ke manajemen di bawahnya. Sedangkan TQM bersifat populist: perusahaan kecil dan manajer madya juga ikut memainkan peranan yang menonjol. Ditinjau dari manfaatnya, menurut Hessel yang disampaikan oleh Nasution (2005), TQM memiliki beberapa keunggulan dibandingkan metode manajemen lainnya, di antaranya:

1. Proses desain produk menjadi lebih efektif yang tentunya berpengaruh pada kinerja kualitas, seperti keandalan produk, product features, dan serviceability.

2. Dapat menghindari penyimpangan pada proses produksi sehingga produk yang dihasilkan sesuai standar, mengurangi waktu kerja, dan penggunaan material.

3. Menciptakan hubungan panjang dengan pelanggan yang akan berdampak positif bagi kinerja perusahaan, antara lain merespon kebutuhan pelanggan serta mengantisipasi perubahan keinginan dan kebutuhan pelanggan secara lebih cepat.

4. Sikap pekerja yang baik akan menimbulkan partisipasi dan komitmen pada kualitas, sehingga melahirkan rasa bangga dan tanggung jawab terhadap kinerja perusahaan.

Post a Comment for "Perbedaan TQM dengan Metode Manajemen Lainnya"

https://www.highrevenuegate.com/rm48sp80?key=80ede93ca6008ab42dbbb3a76c641f12